SiBakul Halal Fest 2024, Ahmad Dahlan Halal Center Hadir!
Prof. Dr. Dwi Sulisworo, MT. selaku Ketua Senat UAD (tengah) beserta kedua putrinya mengunjungi Stand ADHC di SiBakul Halal Fest yang ditemani oleh Dr. apt. Nina Salamah, M.Sc. selaku perwakilan ADHC (kiri).
Prof. Dr. Ir. Dwi Sulisworo, M.T. selaku Ketua Senat UAD (kiri), Dr. Utik Bidayati, S.E., M.M. selaku Wakil Rektor Bidang Keuangan, Kehartabendaan, dan Administrasi Umum UAD (tengah-kanan) beserta rekan beliau (kanan), mengunjungi Stand ADHC di SiBakul Halal Fest yang ditemani oleh Mahasiswa selaku perwakilan ADHC.
Dr. apt. Haafizah Dania, M.Sc. (tengah) selaku Sektetaris Program Studi Pendidikan Profesi Apoteker UAD beserta putra-putrinya mengunjungi Stand ADHC di SiBakul Halal Fest yang ditemani oleh 2 Mahasiswi (kiri) dan Dr. Retty Ikawati, STP., M.Sc. selaku perwakilan ADHC (kanan).
Prof. Dr. apt. Any Guntarti, M.Si. (kanan) selaku Dosen Farmasi UAD sekaligus salah satu senior ADHC beserta suaminya (tengah) sedang mengunjungi Stand ADHC di SiBakul Halal Fest yang ditemani oleh Mustofa Ahda, M.Sc. selaku perwakilan ADHC (kanan).
Yogyakarta (27/10) – Yogyakarta sebagai kota pendidikan menjadikan kota ini selalu menghadirkan gebrakan khususnya yang mendidik dan mencerahkan. Kali ini acara besar seperti Si Bakul Halal Fest 2024 adalah terobosan itu. Acara ini mengundang berbagai pihak dari pusat studi halal, Lembaga Pendamping Proses Produk Halal (LP3H), pengusaha mikro dan menengah, perbankan syariah, dll. Kemeriahan Si bakul Halal Fest 2024, adanya pelantikan pengurus masyarakat ekonomi syariah (MES) yogyakarta periode 2024-2028 yang merupakan salah satu organisasi masyarakat pengiat halal yang terdiri dari kalangan pengusaha, akademisi, praktisi dll. Yang berkomitmen pada pengembangan ekonomi syariah.
Kegiatan ini merupakan kerjasama dari banyak pihak, salah satunya Dinas Koperasi dan UMKM Yogyakarta. Kehadiran Ahmad Dahlan Halal Center (ADHC) dari Universitas Ahmad Dahlan (UAD) adalah sebagai jembatan UMKM dalam mendapatkan sertifikasi halal (SH). Acara berlangsung selama 4 hari dari Kamis, 24 hingga 27 Oktober 2024. Banyak UMKM hadir dan antusias untuk memperoleh SH dari jalur selfdeclare. Bahkan ada Pengusaha Kain dan Batik yang antusias untuk mensertifikasi halal Batik di seluruh indonesia. Terlaksananya Si Bakul Halal Fest ini merupakan acara yang sangat bagus dalam mengedukasi warga Yogyakarta dalam meningkatkan kesadaran halal baik makanan, minuman, atau barang gunaan, tutur Mustofa Ahda selaku Tim ADHC.
Oleh karena itu, kegiatan-kegiatan serupa perlu diagendakan lebih baik kedepannya. Bagaimanapun agenda ini merupakan syiar dan dakwah halal yang mampu menjangkau kaum biasa sampai para pengambil kebijakan. Semakin banyak kegiatan ini di wilayah indonesia, maka halal awareness masyarakat Indonesia akan meningkat dengan pesat, Tuturnya.